Cara Berkomunikasi yang Baik

Cara Berkomunikasi yang Baik

Tidak dapat dipungkiri, komunikasi adalah suatu hal yang penting dalam kehidupan sehari hari. Bahkan cara berkomunikasi yang baik dapat mempengaruhi kesehatan baik bagi yang berbicara maupun bagi yang mendengarkannya.

Sebagai makhluk sosial, kita dapat merasakan kebahagiaan dan kepuasan dari berinteraksi, berkomunikasi dan berhubungan antara satu sama lainnya. Beberapa study mengungkapkan bahwa beberapa orang yang memiliki cara komunikasi yang baik cenderung memiliki kepuasan dalam hidup, harapan dan kebahagiaan yang legi tinggi serta memiliki tingkat stress yang lebih rendah dibandingkan dengan orang yang memiliki keterampilan komunikasi yang buruk.

 

Berbagai cara berkomunikasi yang baik

Agar mampu menjalin komunikasi secara personal maupun profesional, berikut ini ada berbagai cara berkomunikasi yang baik yang dapat saudara praktikkan.

 

1. Jangan hanya fokus pada diri sendiri

Dalam berkomunikasi, harus bersifat dua arah. Maka dari itu, cara berkomunikasi yang baik dan benar adalah tidak mendominasi pembicaraan dan tidak hanya   fokus pada diri sendiri. Berikan perhatian dan kesempatan pada lawan bicara. Tanggapi setiap pembicaraan dengan baik sebagaimana keinginan saudara ketika berbicara dan ditanggapi oleh lawan bicara saudara.

 

2. Mendengarkan dengan baik

Dalam berkomunikasi akan ada dua hal yang akan terjadi yaitu pembicara dan pendengar. Untuk menjalin komunikasi yang baik, pastikan bahwa saudara mampu menjadi keduanya, sebab dalam berkomunikasi kita akan ditempatkan ke kedua posisi tersebut secara bergantian. 

Jika saudara mendengarkan lawan bicara, mereka akan dapat bersikap lebih terbuka terhadap pendapat dan perasaannya. Mereka juga bisa mempercayai saudara sehingga akhirnya bisa menjalin hubungan yang baik.

 

3. Perhatikan nada dan bahasa tubuh

Tidak hanya pemilihan kata dalam menjalin sebuah komunikasi yang baik, hal hal nonverbal seperti nada bicara dan tubuh juga sama pentingnya, sebab melalui nada bicara dan gerak tubuh kita akan lebih mudah mengerti perasaan dari setiap orang yang berbicara. Jika nada bicara dan bahasa tubuh saudara konsisten dengan kata-kata yang diucapkan, orang lain akan lebih mudah percaya dengan saudara.

 

4. Bersikap jujur dan terbuka 

Cara berkomunikasi yang baik dan benar selanjutnya adalah dengan bersikap jujur dan terbuka apa adanya, agar lawan bicara saudara tidak salah paham terkait apa yang saudara sampaikan dalam sebuah komunikasi. Bahkan ketika saudara merasa keberatan dengan topik pembicaraan, maka ungkapkan bahwa saudara tidak ingin membahas atau membicarakannya. Orang yang bersikap jujur akan terlihat lebih tulus dan mudah diterima oleh orang lain.

 

5. Bersikap mendukung

Menunjukan sebuah dukungan juga merupakan salah satu cara berkomunikasi yang baik. Meskipun saudara merasa tidak setuju dengan pendapat dari lawan bicara, bukan berarti saudara harus menyerang habis habisan. Berikan kritik membangun dan pendapat yang dapat membantu. Tunjukkan perasaan empati dan alasan yang logis ketika berkomunikasi, tanpa bersikap agresif.

 

6. Jangan memberi nasihat tanpa diminta

Salah satu hal penting dalam cara berkomunikasi dengan baik adalah tidak memberikan nasehat tanpa diminta. Ada kondisi di mana seseorang hanya butuh didengarkan, dan pada saat inilah ungkapkan pendapat saudara hanya ketika diminta lawan bicara. Sering menasihati orang lain tanpa diminta juga akan membuat saudara menjadi sosok yang sok tahu yang dapat menyebabkan orang lain merasa tidak nyaman ketika harus berkomunikasi dengan saudara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *